3.23.2009

Frame Rate per second in Focus

Saya akan mengupas frame rate per second (atau bisa kita singkat dengan sebutan FPS) ini secara lebih mendalam. jika anda adalah seorang gamers pasti nanti anda tidak akan asing lg membaca postingan ini, karena di postingan ini ada banyak istilah-istilah yang ada di game-game yang sering anda mainkan. Ada baiknya anda ambil snack dan minuman agar lebih santai dalam membaca artikel Gamexeon kali ini,hehehe...

Okay … apa itu frame rate per second, sepertinya anda sudah tahu. Adalah jumlah gambar bergerak yang tersaji di monitor dalam satu detik. Untuk tujuan “bijaksana” di dunia gaming, maka saya akan mengajak anda merevisi tinjauan FPS itu di dunia cinema/film. Di film, kita secara garis besar hanya mengenal 2 tipe:
- 25fps untuk PAL, dan
- 30fps untuk NTSC
dengan maksud yakni gambar film itu sudah smooth dan enak dinikmati di range fps 25-30.

Bagaimana dengan gaming di PC? … sebenarnya hampir-hampir mirip dengan kecenderungan adalah smooth di angka 30. Selebihnya ada yang bisa merasakan, ada juga yang kurang peka untuk mersakan. Tapi di sini saya menyeragamkan kenyamanan itu berada di antara 30 hingga 60fps. Di atas 60fps, sulit sekali dibedakan feel-nya.

Lalu bagaimanakah mengetahui game kita berjalan berapa fps? Ada tools gratis yakni: Fraps. Dengan tools itu kita bisa mengetahui fps dalam setiap game, dan bagi penggemar Eye Candy bisa menggunakan tools itu untuk mengambil screenshot sesuka hati, ato bahkan merekam permainan kita dalam bentuk Video.

Penggunaan Fraps ini bisa sangat useful, sekaligus Racoooon … ada kecenderungan untuk kita terlalu fokus mengamati naik turunnya FPS di beberapa area saat gaming. Ini namanya bukan gaming dong? Tapi pengamatan terhadap “number and number”. Salah-salah anda malah berhenti main game, dan berencana ganti hardware yang lebih kuat untuk mendapatkan fps yang tinggi. NOPE! Itu namanya melenceng dari tujuan gaming dan menyiksa diri anda sendiri, jadi bijaksanalah menggunakan Fraps. Ingat, 30fps sudah nyaman secara garis besar (tapi jika ada dana, ya upgrade itu gak tabu kok, LoL)

Lalu bagaimana menggunakan Fraps secara bijaksana untuk pendukung alat gaming kita? GRAPHIC OPTION. Anda akan sangat terbantu performa fpsnya apabila mau menilik kembali kemampuan PC anda terutama VGA. Saya tidak akan membahas VGA di sini, pokoknya ada harga ada barang deh,Back to FPS. … jadi apabila anda kurang nyaman saat bermain game dengan laporan 20an fps ato kurang, maka sebaiknya anda menurunkan presentasi graphical dari game itu. Urutannya adalah sebagai berikut (dari yang paling berpengaruh terhadap fps berdasarkan pengalaman) :
  • Antialiasing atau AA: kurangi, ato matikan saja apabila berat
  • Resolusi, TIPS: kalikan panjang dan tinggi dengan kalkulator untuk hasil pembenanan pixel, makin besar tentu makin membunuh VGA anda. Hint: 1280x1024 adalah seberat 1440x900
  • Matikan VSync (pembahasan VSync ada setelah ini)
  • Shadow: sudah dari jaman bahola, shadow itu overkill
  • Lighting dan HDR: membutuhkan komputasi yang rumit
  • Shader: efek-efek tempelan kosmetik yang canteeek, juga membutuhkan komputasi yang rumit
  • Texture detail, ini lebih ke RAM/memory, baik di VGA maupun chace dari system memori
Sudah … selanjutnya silahkan anda bereksperimen sendiri mengkombinasikan yang terbaik antara eye candy vs FPS vs Comfort itu sendiri

Berikut adalah chart tentang angka frame-rate-per-second terahdap kenyamanan gaming. Skala adalah mutlak ala penulis:



VSync
Apa itu VSync, adalah Vertical Synchronization. Yakni nge-LOCK fps ke angka Refresh Rate monitor anda. Misal monitor anda set di refresh rate 60Hz, maka fps akan locked di max 60fps saja. Min dan average fps bisa bervariasi.

Side effect positive dari VSync adalah hilangnya TEARING, yakni garis horizontal yang kerap muncul di beberapa game. Lalu side positive lain adalah kenyamanan mata, tentu ini untuk game-game yang berjalan ratusan fps di PC anda. Daripada anda nanti mabok 3D karena gambar tampil lebih cepat daripada control, sebaiknya anda nyalakan VSync.

Namun ada sisi lain yang perlu diperhatikan akan penggunaan VSync ini. Ada beberapa game yang ternyata mengalami mouse-lag apabila mengaktifkan VSync (missal Dead Space PC). Dan janganlah sekali-kali menyalakan VSync apabila VGA anda kedodoran di sebuah game, misal under 30fps, di sini akan sangat konyol apabila anda menyalakan VSync.

Nb : VSync tidak berpengaruh terhadap image quality.

Artikel yang berkaitan



Comments :

0 Komentar to “Frame Rate per second in Focus”

"Berikan Pendapat Anda Tentang Postingan Ini"

Biography

My photo
Seorang mahasiswa yang hobi ngutak-ngatik blog dan masih melanjutkan kuliahnya di salah satu universitas swasta di kawasan Jakarta yang disebabkan karena banyaknya mata kuliah yang harus diulang. hehehe...
 

Copyright © 2009 by Panduan Berkomputer

Template by Blog Templste 4 U | Modified by Fehry